Sinergi Sekolah dan Orang Tua

Sinergi Sekolah dan Orang Tua 
Oleh: Sriyanto 

Sholat dan membaca Al Qur'an hal yang penting bagi anak. Apalagi di Era masa kini, pendampingan terhadap anak bab sholat dan Al Qur'an menjadi tantangan tersendiri.

Bersyukur, di sekolah dua hal diatas, masih menjadi perhatian serius. Sehingga di rumah tinggal pendampingan dan menguatkan kembali agar di pratikan sehari-hari. Kemarin putra kedua kelas 5 SD ujian praktik mulai dari wudhu, tayamum, sholat, dzikir sholat dan munaqosah Al Qur'an. 

Praktik sholat misalnya saya harus memastikan dulu di rumah, terkait bagaimana cara bertayamum, wudhu dan bacaan sholat yang benar, sebelum di uji oleh Ustadz pengajarannya. Karena saya menganggap sholat hal penting dan pokok yang dipakai sampai dewasa. Jangan sampai yang berperan hanya ustadznya, orang tua tidak tahu bacaan dan gerakan sholat anaknya. Apabila sholat anak kita tidak sesuai dengan tuntunan, Jangan sampai di akhirat nanti ditanya, apa peran orang tua khususnya Bapak tentang bab sholat?.

Begitu juga dalam hal membaca Al Qur'an, seyogyanya kita sebagai orang tua bisa mendampingi dan memastikan bacaan sesuai dengan standard. Barangkali itu menjadi bekal jariyah dari pahala huruf per huruf di akhirat nanti. Jangan sampai anak bisa mengaji, tapi orang lain yang berkontribusi. Tentu ini harus dibarengi dengan teladan orang tua. Jangan sampai kita sibuk mencari nafkah, bab sholat dan membaca Al Qur'an terabaikan.

Dalam pendampingan anak di rumah, perlu sinergi antara suami dan istri. Misalnya tugas Ayah mendampingi bab sholat dan membaca Al Qur'an, sedangkan istri pendampingan pada mata pelajaran lain. Atau sebaliknya. Sehingga Orang tua dan sekolah saling kolaborasi dan sinergi untuk melahirkan generasi Rabbani. Waallaulam bishowab...

Surabaya, 30 Mei 2024

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Keputusan Berdampak

Jalan Dakwah Jalur Lomba

Bing Creator Image